Cara Menambah Tulisan diatas Kotak Komentar Blog

Menambahkan tulisan atau text diatas kotak atau kolom komentar blogger adalah salah satu cara dimana owner blog dapat memberikan pesan kepada pengunjung blog tersebut. Biasanya pesan yang dicantumkan seperti aturan berkomentar (sopan, tidak mengandung kata-kata sara, p*rn*grapi, dll) ataupun ajakan berkomentar pada blog tersebut. Selain itu sobat juga dapat mengganti tulisan "poskan komentar" dengan text ataupun gambar sesuka sobat. Sobat dapat membaca nanti di Mengganti Tulisan Poskan Komentar di Blog.
Pesan diatas kolom komentar


Pada posting kali ini saya membahas 2 cara, Cara 1 merupakan bawaan dari blogger yang mudah digunakan. Cara 2 dengan mengedit HTML template blog, Kelebihan untuk cara 2 ini adalah kita dapat mengedit tulisannya dengan membuat background, tulisan miring, bold dan lainnya cukup dengan menambahkan kode HTML.

Cara 1:
Langkah 1. Pada Dashboard blogger sobat scroll kebawah --> Setelan --> Pos dan Komentar. Pada Pesan Formulir Komentar klik Tambahkan.
Tambahkan Tulisan diatas Kotak Komentar

Langkah 2. Form untuk mengisikan tulisan akan muncul dan isi tulisan sesuai ide sobat.
Form tulisan

Langkah 3. Simpan Setelan
Coba sobat lihat salah satu posting sobat apakah pada bagian bawahnya ada tulisannya.

Cara 2:
Langkah 1. Pada Dasboard blogger --> Template --> Edit HTML dan cari (CTRL+F) kode berikut:
<a name='comment-form'/>
Lalu Paste tulisan yang ingin sobat buat diatasnya.
Tips: Sobat dapat membuat tulisan terlebih dahulu di compose post lalu mengeditnya dengan tulisan miring, background, dll. Lalu Copy kode HTML-nya dan Paste diatas <a name='comment-form'/>

Langkah 2. Simpan Template
Coba sobat lihat salah satu posting sobat apakah pada bagian bawahnya ada tulisannya.

Selamat mencoba.

2 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus

Setiap komentar sangat dihargai, namun karena keterbatasan waktu tidak dapat online setiap saat untuk me-reply komentar setiap orang. Komentar Spam (link aktif, o*at, p*rn*, j*di, dan sejenisnya) akan dimoderasi. Terima kasih atas perhatiannya dan Berkunjung kembali :)